SMPN 15 Kota Bima, Mendapat Bantuan Paving Blok Untuk Halaman Sekolah
SMPN 15 Kota Bima. Tahun anggaran 2023 mendapat bantuan Paving Blok seluas 200 meter persegi untuk halaman sekolah, yang dikerjakan dalam bulan September 2023. Paving blok tersebut merupakan bantuan dari DPRD melalui Dinas Dikpora Kota Bima yang di kerjakan oleh CV Laris Manis, yang beralamat di jalan Yos Sudarso No.14 Kelurahan Melayu Kecamatan Asakota
"ini bentuk kepedulian DPRD Kota Bima terhadap sekolah," ujar kepala sekolah ibu Maria Ulfah,S.T
Lebih lanjut beliau mengatakan, "pemasangan paving blok sepanjang 200 meter persegi tersebut untuk tempat upacara dan kita bersyukur serta berterima kasih kepada DPRD melalui Dinas Dikpora yang ikut berperan dalam melengkapi fasilitas sekolah, ini adalah bentuk partisipasi DPRD kepada sekolah". Lebih jauh lagi dijelaskan dengan pemasangan paving block tersebut halaman sekolah tidak becek ketika datang hujan.
"Untuk kemajuan sekolah dalam bidang akademik maupun non akademik termasuk pembangunan sekolah sangat di perlukan dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak untuk kemajuan sekolah tercinta kita ini", ujar beliau mengakhiri percakapan. (Tim Humas.NN)