Kepala Sekolah SMPN 15 Kota Bima Menghadiri Acara Malam Apresiasi Inovasi Daerah Kota Bima.
SMPN 15 Kota Bima. Pada hari Jum'at, 15 Desember 2023, Kepala sekolah ibu Maria Ulfah, S.T bersama empat orang guru menghadiri acara malam apresiasi inovasi daerah Kota Bima, bertempat di Gedung Seni dan Budaya (GSB) Kota Bima.
Pemerintah Kota Bima (Pemkot) melalui Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kota Bima melaksanakan malam apresiasi inovasi daerah, ajang ini pertama kali dilakukan oleh BRIDA sejak terbentuknya kantor tersebut pada Tahun 2022. Pada malam tersebut acara dibuka oleh Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Bima, Drs. H. Mukhtar Landa, M.H. yang mewakili Pj. Wali Kota Bima.
Kota Bima mendapat penghargaan sebagai Kota sangat Inovatif dari Kementerian dalam Negeri (Kemendagri) pada penganugerahan IGA Tahun 2023 di Jakarta pada tanggal 12 Desember 2023. Malam apresiasi tersebut digelar sebagai bentuk penghargaan pemerintah kepada para inovator yang berhasil menciptakan inovasi di era globalisasi saat-saat sekarang.
Kota Bima masuk Top 99 Nasional kategori pelayanan publik terbaik. Terdapat 77 inovasi yang mengantar Kota Bima sebagai kota sangat inovatif.
Dalam sambutannya bapak Sekda mengatakan "kita harus belajar dari Kota Mojokerto sebagai inovator dimana mereka memberikan tambahan penghasilan prestasi kerja sebanyak 10% kepada para inovator, Harapannya agar memicu lahirnya inovasi dan semangat para inovator, lebih lanjut beliau mengatakan kedepannya agar Pemkot Bima dapat mencontoh Kota Mojokerto dalam memberikan reward sesuai kemampuan daerah."
Malam tersebut Launching inovasi Kota Bima ditandai dengan scan jari oleh Sekda, Kadis Dikpora, Kadis Kominfotik, Kadis Dikes.
SMPN 15 Kota Bima merupakan salah satu dari 4 (empat) sekolah yang mendapat penghargaan kategori Unit Kerja dunia pendidikan paling banyak melahirkan Inovasi. Keempat sekolah yang mendapat penghargaan tersebut sbb :
1. SDN 2 Suntu
2. SMPN 15 Kota Bima
3. SMPN 11 Kota Bima
4. SMPN 9 Kota Bima
Keluarga besar sekolah negeri di atas awan sangat bangga atas pencapaian prestasi ini, hal ini tidak terlepas dari kolaborasi dan kerja sama seluruh elemen dan unsur yang ada di sekolah kami. (Tim Humas, FT)